Sekelompok awak sebuah kapal dari New England bernama Essex harus berjuang untuk bertahan hidup ketika kapal mereka diserang seekor paus raksasa, yang menyebabkan mereka terapung dilautan. terombang-ambing dilautan selama berbulan-bulan hingga tahun membuat mereka harus bertahan dari terjangan badai, kelaparan, kepanikan, rasa putus asa, dan mereka harus melakukan hal-hal yang tak terbayangkan untuk bertahan hidup.
Hingga akhirnya ada seorang penulis bernama Herman Melville penasaran dengan kisah tersebut dan berniat untuk melakukan wawancara dengan salah satu orang yang selamat dari peristiwa itu yang bernama Tom Nickerson, dan dari sinilah inspirasi novel legendaris dengan judul Moby Dick berawal.
Well film yang satu ini mungkin bisa jadi pilihan kalian untuk menyambut natal di tahun 2015 ini, karena alur ceritanya yang begitu mengalir menjadikan film ini cocok ditonton bersama keluarga, tak hanya itu saja Sinematografi yang dibuat oleh Anthony Dod Mantle memberikan nuansa tahun 1820 yang sangat sempurna, ditambah lagi adegan ikan paus yang sedang berusaha menyerang kapal yang ditumpangi oleh awak kapal Essex begitu sempurna sekali, sangat disarankan untuk menonton film ini dalam format Real 3D.
Selain itu alur cerita yang telah disiapkan oleh Charles Leavitt begitu mudah dicerna oleh para penonton dan ditambah lagi arahan sutradara Ron Howard yang sudah pasti bagus menambah nilai plus kalau film In The Heart Of The Sea harus menjadi tontonan menjelang natal di 2015 ini.
Dijajaran pemain tak perlu diragukan lagi ada Chris Hemsworth yang berperan sebagai Owen Chase, Cillian Murphy berperan sebagai Matthew Joy, dan ada Tom Holland yang berperan sebagai Tom Nickerson muda, kabarnya Chris diet habis-habisan dalam perannya difilm ini, hasilnya wow film ini sangat mengagumkan.
In The Heart Of The Sea merupakan film drama yang akan menguras emosi dan batin Anda oleh karena petualangan awak kapal Essex, dan akan menguji sedikit kesabaran dan mental Anda ketika menontonnya, oleh karena itu Badia memberikan nilai (B+) untuk film ini.
Buat teman-teman yang masih penasaran dengan film ini kalian bisa lihat trailernya dibawah ini.
No comments:
Post a Comment