a Digital Strategist Love Traveling & Lifestyle Blogger in Medan

Full width home advertisement

Post Page Advertisement [Top]

Halo pembaca setia Blog Badia, kali ini Badia mau kasi review sebuah film yang diangkat berdasarkan kisah nyata dari sipemilik Bir Heineken, mungkin banyak juga dari kalian yang belum tahu bahwa CEO Heineken ini yang bernama Freddy Heineken pernah diculik lho !.
Awal cerita dimulai dari sekumpulan pemuda Willem (Sam Worthington), Cor (Jim Sturgess), Cat (Ryan Kwanten), Spikes (Mark van Eeuwen), ingin meminjam uang ke Bank untuk dijadikan sebagai modal usaha, namun apa daya usaha mereka pun sia-sia, hingga pada akhirnya mereka memutuskan untuk merampok Bank. Skenario perampokan yang telah mereka siapkan begitu bagus, dan mereka berhasil merampok Bank.
Kurang puas dengan hasil perampokan bank yang telah mereka dapatkan, Willem dan teman-temannya kembali merencanakan untuk meculik seorang pemilik Bir terkenal di Inggris Freddy Heineken (Anthony Hopkins), penjualan bir Heineken merupakan yang paling populer pada saat itu (sampai sekarang juga sih), kebetulan Ayah Willem merupakan teman baik Freddy Heineken, namun karena sesuatu hal si Ayah di pecat dari pekerjaannya di pabrik Bir Heineken sehingga menimbulkan permasalahan ekonomi di keluarga Willem.
Skenario penculikan akhrinya telah disiapkan dengan baik oleh Willem dan teman-temannya, Freddy Heineken dan supirnya Ab (David Dencik) berhasil diculik, hari demi hari skenario penculikan yang telah mereka susun ternyata tidak sesuai dengan rencana, hingga berujung pada tertangkapnya Willem dan teman-temannya.
Film yang di Sutradarai oleh Daniel Alfredson ini mengangkat sebuah kisah nyata yang mungkin banyak orang diluar sana tidak tahu kisahnya, disamping itu alur cerita yang maju mempermudah para penonton untuk mencerna isi dari cerita pada film tersebut, penonton dibawa kedalam suasana yang  mencekam namun tetap mengerti inti dari film tersebut.
Walaupun film ini mengangkat kisah di tahun 1983, namun Cinematography nya bagus, selain itu dari jajaran para pemainnya Sam Worthington bukanlah seorang aktor baru di dunia film, namun sepertinya Sam bukanlah aktor yang cocok untuk memerankan karakter Willem, entahlah namun mimik wajah yang Sam kurang cocok untuk perannya sebagai Willem.
Namun Jim Sturgess adalah aktor yang sangat tepat dalam memerankan perannya sebagai Cor, dalam setiap emosi yang dituangkan Jim dalam perannya sebagai seorang suami yang galau karena meninggalkan sang istri begitu terasa. Oleh karena itu Badia memberikan nilai (B-) pada film ini.
Sampai disini dulu ya postingan Badia kali ini sampai ketemu dipostingan berikutnya.


No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib