a Digital Strategist Love Traveling & Lifestyle Blogger in Medan

Full width home advertisement

Post Page Advertisement [Top]

Helloo pembaca setia blog badia, udah lama nih badia nggak buat postingan baru lagi.
Kali ini badia mau menulis tentang perjalanan badia dan kawan-kawan menuju Air terjun pelangi, awalnya badia pikir air terjun pelangi ini biasa-biasa saja, tapi setelah sampai di TKP, semuanya terasa amat istimewa.
Minggu 28 Juli 2013, badia beserta muda-mudi gereja melakukan kegiatan Bazar di salah satu gereja kami (GBKP) tepatnya di desa Rumah Sumbul, setelah selesai melakukan bazar kami pun memutuskan untuk refreshing ke tempat wisata yang berada di sekitar daerah sana yaitu "Air Terjun Pelangi", perjalanan memakan waktu sekitar 30 menit dari desa Rumah Sumbul, masalahnya badia lupa nama desa tempat air terjun pelangi itu berada, aduhhh ini akibat so excitednya badia untuk melakukan petualangan ke tempat baru, intinya Air Terjun Pelangi ini terletak di dekat desa Durin Tinggung, Sumatra Utara, Deli Serdang.
Air Terjun Pelangi
Jalan menuju air terjun pelangi bisa dibilang tidak terlalu rusak karena masih bisa dilalui oleh mobil, sesampainya badia dan kawan-kawan di tempat pemberhentian mobil, kami disuruh oleh masyarakat sekitar untuk berjalan kaki menuju air terjun pelangi tersebut, "Masih jauh lagi pak air terjunnya ?', tanyaku, bapak itu pun menjawab "sekitar 10 menit lagi dek, jalan kaki kebawah", Thank's God, badia pikir perjalanan menuju air terjun pelangi ini akan seperti berjalan kaki menuju air terjun dua warna.
Kami mulai melangkahkan kaki menuju jalan setapak air terjun pelangi, kami sangat takjub dengan batu alam yang ada disekelilingi air terjun pelangi, batu alamnya terukir sangat unik, badia susah untuk mendeskripsikan ke indahannya.
Bergaya dulu mumpung background batu alamnya bagus
Pemandangan Air Terjun Pelangi dari atas
Sesampainya didekat air terjun, badia dan kawan-kawan menyempatkan diri untuk mengabadikan momen ini (read: berfoto), setelah puas mengabadikan momen di air terjun ini, badia bergegas membasahkan diri dibawah arus air terjun, konon katanya ketika matahari bersinar cerah pengunjung bisa melihat pelangi disekitar aliran air terjun ini, sayangnya ketika badia dan kawan-kawan menuju tempat ini, cuacanya mendung, malah setelah 30 menit kami berada di lokasi air terjun hujan pun membasahi kami, badia juga belum puas mandi disana eh hujan malah datang, dan kami melindungi diri didalam sebuah batu besar.
Sebelum mandi yuk berpose dulu
Menikmati pijatan dengan air terjun



Badia dan kawan-kawan

Berlindung dibawah batu
Over all kami pun tidak berlama-lama di Air Terjun Pelangi, begitu hujan reda kami pun bergegas kembali pulang menuju rumah kami masing-masing, walaupun sedikit sedih namun petualangan kali ini cukup menyenangkan.
Okay sampai disini dulu ya postingan badia kali ini, nantikan postingan badia selanjutnya........!

No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib